APENSO INDONESIA

header ads

Muskercab Pertama Pengurus Baru PCNU Kota Surabaya

Muskercab Pertama Pengurus Baru PCNU Kota Surabaya





SURABAYA, (apensoindonesia.com) - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Surabaya masa khidmat 2021-2026 menyelenggarakan Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) ke-1. 

Kegiatan yang mengusung tema ‘Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas’ itu dipusatkan di Hotel Tunjungan, Surabaya, Ahad (21/11/2021).
 
Ketua PCNU Surabaya, KH Ahmad Muhibbin Zuhri mengatakan, ada tiga fokus agenda yang akan dilakukan ke depan. 



Pertama, penguatan basis ideologi melalui 3 M, yakni masjid/mushala, madrasah, dan majelis.

Menurutnya, masjid/mushala hendaknya terus dirawat, diwakafkan atau dihibahkan pada NU. Hal tersebut agar tidak diambil oleh masyarakat yang berkepentingan atau yang berideologi lain.
 
Kedua, NU hadir di tengah masyarakat urban. Disebutkan bahwa, hendaknya tidak hanya mengajak mereka berkumpul ketika ada acara insidentil saja, tapi hendaknya setiap saat ketika dibutuhkan.




“Warga yang membutuhkan makanan hendaknya kita beri makan atau yang lainnya. Karena NU perlu hadir dengan memberikan solusi atas kebutuhan masyarakat,”

Ketiga, ialah melakukan dakwah berbasis komunitas, bukan hanya melakukan dakwah berbasis wilayah. 

Dakwah tersebut harus berdasarkan kondisi masyarakat yang syarat tidak menentu. Seperti perumahan elit atau bahkan gedung pencakar langit.

“Maka, pendampingan dari setiap Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) sangat diperlukan agar ikhtiar ini berjalan dengan maksimal,” pungkasnya.


Wartawan : Imam Mu'iz



Posting Komentar

0 Komentar