APENSO INDONESIA

header ads

PGRI SIAP BERSINERGI DENGAN DISPENDIK MEMAJUKAN PENDIDIKAN DI JATIM

PGRI SIAP BERSINERGI DENGAN DISPENDIK MEMAJUKAN PENDIDIKAN DI JATIM
Oleh : Agung Santoso
Apenso Indonesia


Surabaya - PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) Jawa Timut siap bersinergi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur yang dipimpin Wachid Wahyudi untuk memajukan dunia pendidikan di Jawa Timur.

Demikian ditegaskan Ketua PGRI Provinsi Jawa Timur, Teguh Sumarno kepada awak media seusai diterima Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur, Wachid Wahyudi, di Kantor Dispendik Jalan Genteng Kali Rabu (13/5).

Menurut Teguh sapaan akrab pria yang di besarkan di Kabupaten Banyuwangi ini, dirinya dan bersama pengurus PGRI Jatim yang lain diterima dengan penuh kekeluargaan, saling memberi informasi tentang dunia di Indonesia khususnya Jawa Timur.

Beda PGRI dan Dispendik Jatim adalah terletak pada kewenangannya. PGRI menaungi guru mulai jenjang PAUD, TK, SD, SMP, SMA/SMK. Sedang Dispendik hanya SMA/ SMK, sedang PAUD, SD, SMP di bawah Kabupaten dan Kota.

Meyinggung pembelajaran di tengah wabah virus corona yang masih berjalan terus ini, menurut Teguh tidak menutup sistem pembelajaran jarak jauh atau daring masih dipergunakan, sehingga metode daring harus bervariatif, misalnya melalui visualisasi video, kata- kata bijak yang mengarah pada pemberian motivasi.

"Pemberian motivasi kepada siswa SD, SMP, SMA/SMK memang berbeda termasuk hubungannya dengan mapel yang diajarkan,guru matematika sangat beda dengan pemberian motivasi dengan guru bahasa inggris," ujarnya.

Posting Komentar

0 Komentar